Subscribe:

Ads 468x60px

Amalan-Amalan di Bulan Ramadhan



Saat ini sudah masuk Bulan Ramadhan, Bulan dimana amal kita dilipatgandakan dan dosa-dosa dihapuskan., mari kita tingkatkan ibadah di Bulan ini, jangan sia-siakan kesempatan ini karena belum tentu kita akan mendapatkan Ramadhan yang akan datang.


Rasulullah SAW bersabda :

"Seandainya umatku tahu keutamaan -keutamaan dalam bulan ramadhan niscaya mereka menginginkan tiap bulan sepanjang tahun dijadikan bulan ramadhan.”

 so, yang harus kita lakukan adalah;

1. Puasa dengan penuh kesungguhan (menahan makan minum dan hawa nafsu)

« مَنْ صَامَ رَمَضَانَ إِيمَانًا وَاحْتِسَابًا غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ
“Barangsiapa yang berpuasa (di Bulan) Ramadhan (dalam kondisi) keimanan dan mengharapkan (pahala), maka dia akan diampuni dosa-dosa yang telah lalu.”

2. Perbanyak Qiyamul lail (tarawih, dll)

« مَنْ قَامَ رَمَضَانَ إِيمَانًا وَاحْتِسَابًا غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ ».
”Barangsiapa yang berdiri (menunaikan shalat) di bulan Ramadan dengan iman dan mengharap (pahala), maka dosa-dosanya yang telah lalu akan diampuni.”

3. Perbanyak Tadarus, tadabur, menghafal alquran.

Barangsiapa membaca satu huruf dari Kitab Allah maka baginya satu kebaikan karenanya, dan satu kebaikan itu dengan sepuluh perbandingannya, aku tidak mengatakan “alif laam miim” itu satu huruf, tetapi alif itu satu huruf, lam itu satu huruf, dan mim itu satu huruf

  Jika dengan membaca satu huruf mendapat sepuluh kebaikan, bagaimana jika kita Mempelajari  Al Quran atau bahkan menghafal Al Quran

4. Memberi Hidangan Berbuka

Rasululllah SAW bersabda “Barangsiapa yang memberi makanan berbuka bagi orang yang berpuasa, maka baginya pahala yang semisal orang yang berpuasa tersebut tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa tersebut sedikit pun.” (HR. At Tirmidzi)

5. Perbanyak Zakat Infaq dan Sedekah

Tidak perlu diragukan dan dijelaskan lagi apa yang akan kita dapat dari ZIS, apalagi jika dilakukan di Bulan Ramadhan dimana amal yang kita lakukan dilipatgandakan pahalanya olah Allah SWT.

6. Dapatkan Lailatul qodar d 10 malam terakhir.

( إِنَّا أَنْزَلْنَاهُ فِي لَيْلَةِ الْقَدْرِ . وَمَا أَدْرَاكَ مَا لَيْلَةُ الْقَدْرِ . لَيْلَةُ الْقَدْرِ خَيْرٌ مِنْ أَلْفِ شَهْرٍ . تَنَزَّلُ الْمَلائِكَةُ وَالرُّوحُ فِيهَا بِإِذْنِ رَبِّهِمْ مِنْ كُلِّ أَمْرٍ . سَلامٌ هِيَ حَتَّى مَطْلَعِ الْفَجْرِ ) سورة القدر:
Surat Al Qodr : 1- 5
"Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al-Quran) pada malam kemuliaan. Dan tahukah kamu apakah malam kemuliaan itu? Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan. Pada malam itu turun malaikat-malaikat dan malaikat Jibril dengan izin Tuhannya untuk mengatur segala urusan. Malam itu (penuh) kesejahteraan sampai terbit fajar."

Bagaimana tidak hebat pada malam ini malaikat-malaikat turun dan menyaksikan siapa yang beribadah dan berdoa kepada Allah pada malam ini.

7. Perbanyak Istighfar.

Bulan Ramadhan bulan penuh ampunan untuk itu perbanyaklah istighfar karena dia dapat menggugurkan dosa, apalagi jika kita lakukan pada Bulan yang penuh ampunan ini.

Mudah2an kita mendapatkan manfaat dari Bulan nan Suci ini dan menjadi bersih kembali seperti bayi yang dilahirkan sesudahnya. Amin..

Wallahu Alam..

Silahkan jika temans ada tambahan


Artikel Terkait:

0 comments:

Post a Comment